Flu adalah salah satu penyakit menginfeksi saluran pernapasan pada tubuh. Fludisebabkan karena adanya virus influenza yang menjangkit tubuh kita. Gejala flu biasanya berlangsung sekitar satu minggu, tetapi gejala yang paling parah hanya terjadi selama dua hingga tiga hari.
Seringkali ketika terserang penyakit flu Anda akan merasa hidung Anda tersumbat, dan Anda jadi kesulitan saat bernapas. Hidung yang tersumbat karena flu juga sangat mengganggu aktifitas sehari hari. Mandi air panas dapat membantu pernapasan Anda kembali normal, setidaknya untuk sementara waktu.
Uap air akan membantu mengencerkan ingus sehingga membantu melancarkan pernapasan. Karena uap air yang panas dapat membantu gumpalan ingus di hidung menjadi encer. Dengan begitu kotoran yang menyumbat saluran hidung dapat keluar dan Anda dapat kembali bernafas lega.
Jika hidung Anda tersumbat, cobalah untuk memakan hidangan yang sedikit lebih pedas daripada yang biasanya Anda nikmati. Makanan pedas dapat mengatasi hal yang mengiritasi selaput lendir Anda. Sehingga cairan di hidung Anda dapat mengalir keluar.
Dengan begitu saluran hidung tidak terhambat oleh gumpalan ingus atau cairan yang menghambat pernapasan Anda. Suhu panas dapat membantu mengurangi penyumbatan dan dapat membuka saluran hidung Anda. Caranya basahi waslap atau kain dengan air panas, lalu berbaring.
Kemudian letakkan kain di atas jembatan hidung Anda sehingga menutupi hidung Anda. Pastikan handuk dapat memberikan efek hangat pada hidung Anda, dan jangan biarkan lapisan handuk menutupi lubang hidung. Uap mengandung mentol, kayu putih, dan/atau kapur barus dapat membuat pernafasan Anda lebih lega.
Uap mengandung mentol memberikan efek hangat yang dapat membantu cairan di hidung keluar dengan sendirinya. Maka Anda bisa mengoleskan sedikit balsam untuk melegakan saluran nafas Anda. Hidung akan lebih lega ketika kotoran atau cairan yang menyumbat hidung dapat keluar.
Menggunakan semprotan garam hidung dapat meningkatkan kelembaban di lubang hidung Anda. Semprotan ini membantu mengencerkan lendir di saluran hidung Anda. Gunakan semprotan ini sesuai dengan takan dan aturan pakainya.
Gunakan dengan cara yang benar, sesuai dengan panduan penggunaannya. Mesin pelembab udara ini bekerja mengubah air menjadi uap air yang secara perlahan mengisi udara, meningkatkan kelembaban di sebuah ruangan. Dengan begitu, ruangan akan tersirkulasi oleh uap air tersebut.
Dengan begitu hidung akan secara otomatis menghirup uap air tersebut. Menghirup uap air dari udara lembab dapat menenangkan jaringan yang teriritasi dan membengkak pada pembuluh darah di hidung dan sinus. Banyak minum air putih adalah salah satu cara paling mudah untuk mengatasi flu.
Dengan memenuhi kebutuhan minum, maka akan mengurangi tekanan sinus di saluran pernapasan Anda. Selain itu dengan tetap terhidrasi dengan minum akan membantu mengencerkan lendir di saluran hidung. Hal ini dapat mendorong cairan keluar dari hidung dan membuat saluran nafas lebih lega.
Tidur adalah obat terbaik untuk tubuh Anda saat melawan flu. Penelitian telah menunjukkan bahwa banyak tidur membuat sistem kekebalan tubuh tetap sehat dan sangat penting bagi kemampuan tubuh untuk menjaga jumlah sel darah putih tetap tinggi dan melawan infeksi. Tidur dan istirahat yang cukup dapat memulihkan kembali kekuatan tubuh.
Hal ini dapat membantu menyembuhkan segala macam penyakit, termasuk flu. Sebelum terserang penyakit flu parah, ada baiknya Anda kenali gejala flu terlebih dahulu. Dikutip dari , gejala flu yang paling umum adalah disertai dengan demam, panas dingin, nyeri otot, sakit kepala, tubuh terasa lemah dan batuk kering hingga muntah.
Dilansir segera hubungi dokter jika Anda memiliki gejala sebagai berikut: Sakit telingaatau drainase dari telinga Nyeridi wajah atau dahi Anda bersama lendir berwarna kuning atau hijau tebal selama lebih dari seminggu
Suhu 100,4 F atau lebih tinggi padabayikurang dari 3 bulan Suhu lebih tinggi dari 102 F pada anak anak atau orang dewasa Suara serak,sakit tenggorokan, ataubatukyang tak kunjung reda
Sesak napas Muntah Gejala yang memburuk atau flu tidak kunjung hilang